Sabtu, 06 November 2010

Merapi dan Aku




Setelah terjadi erupsi pertama Merapi pada 26 Oktober 2010 lalu, kami sekeluarga senantiasa memanjatkan do'a kepada Allah SWT agar seluruh umat manusia yang berada dikawasan tersebut terhindar dari bahaya erupsi maupun wedhus gembel yang belakangan sekonyong-konyong berlari turun tanpa permisi sehingga menimbulkan korban jiwa.

Kemarin, dini hari tanggal 4 November 2010 Merapi juga mengeluarkan materialnya melalui erupsi besar yang konon terbesar dalam rentang sejarah gunung tersebut selama 100 tahun terakhir.
Syukur daerah kami masih berjarak 25-30 KM, sehingga terhindar dari fenomena alam tersebut, meski terakhir berita menyebutkan bahwa zona aman telah mencapai radius 20 km dan para pengungsi dipindahbarakkan ke kantor Pemda Kabupaten Klaten, DPRD dan GOR setempat.

Oya, ini adalah gambarku sewaktu makan pagi alias sarapan dengan menyaksikan kepulan pekat awan panas Merapi yang seharian terus mengeluarkan uap panasnya. Baru sehari setelah terjadi erupsi kedua, daerah kami diguyur hujan abu vulkanik merapi dengan intensitas cukup tebal. Mama juga buatkan aku masker mini untuk melindungi pernafasan dari material silika/ kaca yang terkandung di dalam abu vulkanik itu.

Wahai pembaca yang budiman, bantu kami dengan do'a agar bencana tidak lagi berkepanjangan menimpa negeri kami sehingga kami dapat melanjutkan menikmati indahnya kehidupan ini......


Jumat, 06 Agustus 2010

Bibir Ungu






Hari Jum'at, 6 Agustus 2010 adalah hari ke-3 aku menderita sariawan dan panas dalam.

Memang dah cukup lama sih, kira-kira 2 bulanan gitu - mama dan papa tidak membawaku berkunjung ke dokter anak.

Sohib, mo tau gimana sih keadaan aku saat itu?

Nah, begini kiranya roman mukaku dikala sakit, huhuhuhuhuhuuuuu.....

"Dah sembuh maa...., gak sakit paaa....."

Pinginnya sih makan dan minum namun rasanya pediiih di mulut, dan lihatlah, betapa Ungu Bibir aku.........

Kamis, 05 Agustus 2010

Becak, Becak Coba Bawa Saya






Sewaktu berada di rumah mbah Ti, jika pagi menjelang aku jalan-jalan bersama papa, tanpa sengaja ku lihat sebuah benda yang menurutku aneh. Betapa tidak, masa' benda itu memiliki 3 buah roda dan mengapa orang-orang menaikinya?

Ternyata itu adalah sebuah Becak, demikian jelas papa kepadaku. Becak adalah alat transortasi yang masih memnafaatkan tenaga manusia, meski ada beberapa yang telah ditempeli oleh mesin.

Aku merengek pada papa dan minta agar diperbolehkan merasakan naik becak dan papa menyetujuinya.

"Horeee..... Becak, Becak Coba Bawa Saya...!!!"

Selasa, 03 Agustus 2010

Mas Ilham dan Kota Yogyakarta






Saat mas Ilham akan memulai sekolahnya yang baru di Yogyakarta, mama dan mbah Ti mengajak aku menghantar dan menemani keluarga pakde Pur ke sana, tak lupa mas Taufik turut serta.

Wooow, ternyata sekolah mas Ilham yang baru sangat bernuansa islami, dan aku suka.
Aku suka permainan yang disediakan di taman. Pokoknya macem-macem deh.....

Nih sebagian hasil jepretan mama .....

Senin, 05 Juli 2010

Makan Angin





Keterangan untuk adegan ini sama seperti tulisan yang kemarin.

Bete Euy






Hari Minggu kemarin benar-benar menimbulkan rasa Bete di hatiku. Bayangin aja.... masa Kak Taufiq, Kak Zulva dan yang lainnya, dari Solo mampir ke rumah mbah Pedan sebentar banget dan mereka kemudian menuju rumah Bu Puh di Keplok.

Sedih, gusar dan mangkeeeel, hingga kebawa-bawa seharian dan itu membuat mama, papa, mbah putri dan Bude Retno kehabisan akal membujukku untuk tidak merajuk.
Sumpah deh, aku baru Beteeeeeeee......

Petang harinya, Papa mengantar kami ke Kota dan main sebentar di Matahari. Uh, lumayanlah daripada Bete seharian, mendingan begini deh. Lagian aku diajak naik-turun eskalator, dibelikan Boneka Upin dan tak lupa tentunya Ice-Cream kegemaranku, nyaaaaaam...........

makasih ma, maturnuwun mbah, juga bude dan papa tercinta.... I LOP YU PULL

Jumat, 02 Juli 2010

Siapa Dia






Beberapa waktu lalu, aku pernah diajak oleh oom Mundhu menjengukmu dan pagi hari ini aku merasa tak puas hanya sekadar bayangkan dirimu. Kurindu akan tingkahmu nan lucu....

Namun, mengapa hari ini kau galak sekali? Seolah tak mengenalku lagi? Mengapa..

Kau raup segenggam pasir dan taburkan padaku....bahkan kau ambil sebongkah batu dan kau lempar kearahku...

Untung Papa selalu ada didekatku, menjaga, melindungi serta memberi rasa aman padaku dari tingkah laku mahluk-mahluk sepertimu!!!

Dasar....

Ngupil Dulu Ah






Eits, jangan dibilang jorok loh...
Justru kegiatan ini mampu memberikan efek psikologis berupa kecanduan bagi para pelakunya.

Meski kecanduan, tapi jangan khawatir, hal ini tidak BERBAHAYA bagi kesehatan.... lagian gak bakalan ditangkap sama polisi kok

Petang ini




Hai sohib....
Petang tadi, aku asyik bermain putar-putaran di tiang sebagaimana layaknya penyanyi dalam film-film india beraksi.

Hanya, kalau terlalu lama berputar, ternyata bikin tidak nyaman di kepala loh.... kata Papa, itu namanya pusing.

Selasa, 29 Juni 2010

Sunrise in Mandong






Beberapa kegiatan pagiku ketika menginap di rumah mbah Mandong. Mulai dari jalan-jalan menyusuri "galengan sawah", menanti "Sunrise" hingga menemukan burung mati di tepi jalan dan bangkai katak yang tergeletak di muka rumah mbah Mandong.

Lagi, yang Terlewatkan